Latest Updates

JALAN TOL CIPALI TERPANJANG DI INDONESIA



JALAN TOL CIPALI CIKOPO PALIMANAN TERPANJANG DI INDONESIA. Pembuatan Jalan tol Cikopo – Palimanan atau Cipali ini dibiayai dengan Skema Private Public Partnership (PPP) yang bekerjasama dengan Pemerintah Swasta (KPS) yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas jaringan jalan serta mendorong pengembangan kawasan pendukung di wilayah Jawa Barat.‎ Pembangunan dilaksanakan oleh PT Lintas Marga Sedaya melalui komposisi pemegang saham adalah PLUS Expressways Berhad Sebesar 55% dan PT Baskhara Utama Sedaya sebesar 45% dengan total investasi Biaya Pembuatan Jalan Tol Cipali Cikopo Palimanan sebesar Rp. 12,56 triliun dan masa konsesi 35 tahun. Pekerjaan konstruksi dilaksanakan oleh Konsorsium PT. Karabha Griyamandiri - PT. Nusa Raya Cipta Joint Operation (KGNRC JO).




Proyek tol ini dimulai dengan ground breaking oleh Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto pada 8 Desember 2011, lalu Berapa Panjang Jalan Tol Cipali Cikopo Palimanan ? Panjang Jalan Tol Cipali mempunyai panjang 116,75 KM yang merupakan ruas jalan Tol Terpanjang Di Indonesia .Jalan tol ini dibangun di atas lahan seluas 1.080,69 hektare dan terbagi menjadi 6 seksi :

6 Seksi Pintu Gerbang Masuk Dan Keluar Jalan Tol Cipali Cikopo Palimanan

    Seksi I, Cikopo-Kalijati (29.12 kilometer)
    Seksi II, Kalijati-Subang (9.56 kilometer)
    Seksi III, Subang-Cikedung (31.37 kilometer)
    Seksi IV, Cikedung-Kertajati (17.66 kilometer)
    Seksi V, Kertajati-Sumberjaya (14.51 kilometer)
    Seksi VI, Sumberjaya-Palimanan (14.53 kilometer)

Jalan tol Cipali cikopo Palimanan Terpanjang di Indonesia ini memiliki 8 tempat peristirahatan, 7 simpang susun dan 7 tempat pertukaran antara lain di Cikopo, Kalijati, Subang, Cikedung, Kertajati, Sumberjaya, dan Palimanan.

Jalan Tol Cikopo-Palimanan telah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada tanggal 13 Juni tahun 2015 Hari Sabtu. Harga Besaran tarif Resmi Jalan Tol Cipali Cikopo Palimanan yang merupakan jalan tol terpanjang di Indonesia ini yang murah sebesar Rp 96 ribu untuk golongan I dan Termahal Rp.288.500 untuk Jenis Kendaraan Gol V